Penulis Topik: Kapasitor pengganti  (Dibaca 18532 kali)

0 Anggota dan 1 Pengunjung sedang melihat topik ini.

Offline awanisty

  • Newbie
  • *
  • Tulisan: 4
Kapasitor pengganti
« pada: Mei 04, 2012, 12:02:36 PM »
nubi mohon pencerahan dong kaka dimari . . . .
jadi gini,, saya punya PSU untuk CPU yang  kapasitornya melendung , berikut jenisnya

1. 1000uf / 10v
2. 860uf / 10v

nah kalau misalnya ga ada komponen tersebut yang serupa jenisnya,, kira kira lebih baik yang di ganti volt nya atau faradnya yak..??


Terima kasih. mohon1

Offline RizQ

  • Full Member
  • ****
  • Tulisan: 130
Re:Kapasitor pengganti
« Jawab #1 pada: Mei 04, 2012, 01:01:42 PM »
Secara umum pada PSU bisa diganti dengan ukuran yang paling tidak sama, misalnya 860uF dapat diganti dengan 1000uF, ataupun bisa diganti dengan kapasitas yang lebih besar misalnya 2200uF, tetapi untuk tegangan tidak boleh diganti dengan yang lebih rendah, misalnya 10V diganti dengan yang 6.3V, bisa meledak. Semakin besar nilai tegangan dan kapasitas biasanya ukuran fisik dari elco akan semakin besar. ganti saja dengan elco yang bisa masuk pada tempatnya, tidak masalah. Namun pada beberapa PSU ukuran kapasitas menjadi kritik karena ada hubungannya dengan faktor penyaringan frekuensi riak.

Offline awanisty

  • Newbie
  • *
  • Tulisan: 4
Re:Kapasitor pengganti
« Jawab #2 pada: Mei 04, 2012, 01:19:17 PM »
Secara umum pada PSU bisa diganti dengan ukuran yang paling tidak sama, misalnya 860uF dapat diganti dengan 1000uF, ataupun bisa diganti dengan kapasitas yang lebih besar misalnya 2200uF, tetapi untuk tegangan tidak boleh diganti dengan yang lebih rendah, misalnya 10V diganti dengan yang 6.3V, bisa meledak. Semakin besar nilai tegangan dan kapasitas biasanya ukuran fisik dari elco akan semakin besar. ganti saja dengan elco yang bisa masuk pada tempatnya, tidak masalah. Namun pada beberapa PSU ukuran kapasitas menjadi kritik karena ada hubungannya dengan faktor penyaringan frekuensi riak.

terima kasih atas penjelasannya kaka . . .
kebetulan saya banyak kapasitor dengan volt nya sama . . .
saya ingi mencoba mempelajari lebih dalam ilmu elektronika yang saya dapat saat sekolah dulu

----
saya menemukan masalah kembali pada PSU saya yang lain ketika volt yang keluar pada output 12volt menjadi sekitar 16volt ketika saya ukur menggunakan multitester,, kira kira bagian komponen yang mana ya yang error,, karena saya liat tidak ada tanda fisik bahwa salah satu komponen error . . .

Offline RizQ

  • Full Member
  • ****
  • Tulisan: 130
Re:Kapasitor pengganti
« Jawab #3 pada: Mei 04, 2012, 10:09:12 PM »
PSU komputer hanya bisa bekerja dengan normal jika sudah ada beban atau arus yang mengalir, ketika tidak ada beban, tegangan yang terukur biasanya tidak sesuai.
Coba dikasih beban misalnya lampu, lalu ukur tegangannya, jika masih belum sesuai, cari VR yang ada pada PCB, lalu putar pelan pelan ke kanan kiri sambil melihat hasil ukur AVO meter.
Silakan berkreasi ...